unlock apt-get

hari ini sedang bermain-main dengan repository ubuntu 12.04 LTS, berpindah-pindah dari console ke synaptic. mengubah sources.list dan melakukan apt-get update beberapa kali, termasuk gagal dan ^c saat proses koneksi ke server berjalan lambat. akhirnya mendapati kegagalan saat melakukan

[bash] sudo apt-get update[/bash]

pesannya seperti ini :

[bash]Unable to lock directory /var/lib/apt/lists/ [/bash]

apt-get-locksepertinya hak untuk eksekusi perintah tersebut tertahan disebabkan karena proses sebelumnya yang belum selesai. terpaksa membunuh proses sebelumnya, dengan beberapa perintah yang mungkin :

[bash]killall aptitude
killall apt-get[/bash]

tadi, perintah ke-2 sudah berhasil, jadi apt-get update sudah bisa dilakukan. andai belum, sudah ada beberapa perintah yang antri untuk dicoba :

[bash]sudo rm /var/lib/dpkg/lock[/bash]

jika belum juga berhasil akan coba ini :

[bash]sudo dpkg –configure -a[/bash]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *